Article Detail
Berkunjung Ke Museum Fatahillah
Hari Selasa kemarin (6/3) anak-anak TK A dan TK B dari TK Tarakanita 3 berkunjung ke Museum Fatahillah. Dengan menggunakan moda transportasi Bus Transjakarta, anak-anak tiba di museum pukul 10.00 WIB. Dengan berbaris rapi anak-anak memasuki pelataran Museum Fatahillah. Banyak orang yang terlihat memperhatikan anak-anak yang berbaris rapi itu dengan senyum ramah, ada juga yang buru-buru mengeluarkan ponsel untuk merekam gaya tertib anak-anak memasuki pelataran museum.
Sesampainya didalam museum anak-anak dipandu oleh petugas museum. Beliau menjelaskan dengan sederhana benda-benda yang tersimpan di dalam museum tersebut. Gaya bicara yang mudah dimengerti dan sesekali diselingi gurauan membuat anak-anak betah mengikuti penjelasan petugas. Banyak yang ditunjukkan kepada anak-anak. Ada prasasti, miniatur kapal layar Belanda, maket Kota Batavia Tempo Doeloe, ada senapan yang berusia ratusan tahun, pedang, penjara bawah tanah, dan lain sebagainya. Anak-anak sangat menikmati perjalanan mengelilingi museum. Sesekali terdengar pertanyaan lucu yang mengundang gelak tawa guru dan pengunjung lain.
Perjalanan selesai, anak-anak pun menikmati suasana museum dengan bercanda dan bermain di halaman dalam museum. Ada yang berkejaran dengan teman-temannya, ada yang duduk mengobrol, ada yang meneruskan melihat-lihat benda-benda yang ada di halaman museum. Setelah selesai beristirahat, anak-anak menikmati bekal makan siang yang dibawakan oleh orang tua. Mereka makan bersama guru, dan teman-teman.
Kunjungan diakhiri pukul 11.45 dengan foto bersama. Anak-anak duduk rapi di pelataran museum. Banyak pengunjung lain yang ikut mengabadikan peristiwa ini, bahkan ada dua orang wisatawan dari Arab yang ingin ikut bergabung. Dengan senang hati, guru dan anak-anak mempersilahkan mereka masuk dalam deretan anak-anak. Senang dan seru ya pengalaman kami ke museum! (Rist)
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment