Article Detail
Masa Orientasi Peserta Didik Bari 2015 - 2016
Tahun ajaran baru 2015 – 2016 sudah dimulai. Anak – anak KB – TK Tarakanita 3 berkumpul di halaman bersama dengan orang tuanya. Pagi hari itu sangat cerah, beberapa anak masih bermain ditemani orang tuanya, namun ada beberapa anak yang sudah bermain dengan teman- temannya.
Sebelum masuk ke ruang yang telah ditentukan, pertama kali anak – anak diberikan name tag sebagai tanda pengenal agar ibu guru dapat mengenali dan memanggil namanya. Setelah semua anak diberi name tag anak – anak di ajak untuk berkenalan dengan ibu guru dan staf yang ada di KB – TK Tarakanita 3. Untuk pertama kalinya juga ibu kepala KB – TK Tarakanita 3 yang baru memperkenalkan diri kepada anak – anak, karena mulai Juli 2015 Ibu Tatiek digantikan oleh Ibu Rista selaku kepala sekolah baru.
Untuk hari pertama anak – anakmasih dikumpulkan dalam satu ruangan dan hanya berlangsung kurang lebih 1 jam 30 menit. Di hari kedua anak - anak sudah masuk ke ruang kelasnya masing – masing sesuai dengan jenjangnya. Tahun ini peserta didik dari kelompok bermain berjumlah 14 , untuk TK A 23 dan untuk TK B 27.
Suasana di hari kedua berbeda dengan hari pertama, dimana di hari kedua ini banyak anak – anak yang berlinang air mata, mencari mama atau pengasuhnya, kami para guru maklum akan hal seperti ini, maka kami memberikan izin kepada orang tua untuk menemani putra putrinya yang masih rewel.
Semoga anak – anak KB – TK Tarakanita 3 semakin hari semakin baik perkembanganya, sehingga mereka dapat bersukacita bersama teman dan ibu guru di sekolah.
-
there are no comments yet