news

Menyambut Happy Day at School

     “Yuk, kita menyanyi bersama...”

     Begitulah ajakan Ibu Dewi Oktarini Aruan saat menyambut acara Happy Day At School (15/3). Serta merta anak-anak mengikuti alunan gitar dan ukulele  yang dimainkan oleh Ibu Chatarina Idharatna Astuti dan Ibu Maria Nurista Astari. Anak-anak menyanyi dengan riang dan gembira.

read more
Main di RPTRA Kampung Sebelah

     Pada minggu kedua di bulan Maret ini anak-anak TK Tarakanita 3 belajar tentang tempat rekreasi buatan. Pada hari Jumat, 9 Maret 2018 yang lalu anak-anak belajar tempat bermain yang ada di sekitar sekolah. Ya, anak-anak bermain di RPTRA RW 16 Kelurahan Grogol Utara, Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

read more
Berkunjung Ke Museum Fatahillah

     Hari Selasa kemarin (6/3) anak-anak TK A dan TK B dari TK Tarakanita 3 berkunjung ke Museum Fatahillah. Dengan menggunakan moda transportasi Bus Transjakarta, anak-anak tiba di museum pukul 10.00 WIB. Dengan berbaris rapi anak-anak memasuki pelataran Museum Fatahillah. Banyak orang yang terlihat memperhatikan anak-anak yang berbaris rapi itu dengan senyum ramah, ada juga yang buru-buru mengeluarkan ponsel untuk merekam gaya tertib anak-anak memasuki pelataran museum.

read more
Naik Bus Transjakarta ke Kota

     Ya, hari Selasa, 6 Maret 2018 kemarin anak-anak TK A dan TK B dari TK Tarakanita 3 mengadakan perjalanan menggunakan Bus Transjakarta. Anak-anak naik Bus Transjakarta menuju Museum Fatahilah di kawasan Kota.

read more
Selendang Mayang nan Menggoda

     “Ibu, itu apa sih?” begitulah pertanyaan salah satu anak yang melihat gelas berderet yang berisi potongan berwarna warni. Ya, pertanyaan itu dilontarkan saat anak-anak TK Tarakanita 3 berkunjung ke Museum Fatahillah (6/2). Ibu guru yang mendengar pertanyaan itu, kemudian mendorong sang anak untuk bertanya langsung kepada abang penjual yang duduk di balik gelas-gelas tadi.

read more