news

Screening Kesehatan dari Puskesmas

Ada yang lain di hari ini (Jumat, 12/8/2016) yaitu dengan datangnya dua orang petugas dari Puskesmas Kelurahan Grogol Utara II. Mereka adalah Ibu Nur Halimah dan Ibu Theresia. Dua petugas dari Puskesmas ini melakukan screening kesehatan untuk anak-anak KB, TK A dan TK B. Screening ini bertujuan untuk mengetahui kesehatan anak-anak yang sekolah di KB-TK Tarakanita 3.

read more
Upacara Sebagai Wujud Cinta Indonesia

Setiap hari Senin pada minggu pertama tiap bulan, anak-anak TK Tarakanita 3 mengadakan upacara bendera. Pendidikan cinta negara dipupuk sejak masih dini. Meski tidak mudah untuk mengarahkan anak-anak TK untuk mengikuti upacara, namun guru-guru tetap semangat mengarahkan anak-anak untuk bersikap baik selama mengikuti upacara.

read more
Ayo Senam Sehat Bersama!

     Setiap hari Selasa pagi, ada yang berbeda di KB-TK Tarakanita 3. Anak-anak berbaris di lapangan dengan memakai seragam olah raga putih dan merah. Ibu-ibu guru pun sudah siap dengan kaos olah raga. Saat musik berbunyi, anak-anak dan ibu guru mulai berolah raga. Anak-anak menirukan gerakan ibu guru dengan penuh semangat.

read more
Siram Tanaman, Cinta Lingkungan

Setiap hari Selasa, sesudah berolah raga pagi, anak-anak melakukan kegiatan cinta lingkungan. Kegiatan ini adalah menyiram tanaman yang ada di sekitar halaman sekolah KB-TK Tarakanita 3. Sebelum menyiran tanaman, anak-anak duduk di serambi kelas menunggu giliran menyiram tanaman. Bagi yang mendapat giliran, mereka bebas mau memilih tanaman mana yang akan di siram. Setelah itu mereka dengan senang dan riang menyiram tanaman yang ada di sekolah.

read more
Mengenal Pendiri dan Pelindung Tarakanita

Rabu, 20 Juli 2016 masih dalam masa orientasi peserta didik baru di KB – TK Tarakanita 3. Hari ini anak – anak diperkenalkan siapa pelindung dan pendiri Tarakanita melalui gambar dan cerita.

read more